
08 September 2022 | Oleh :Administrator | Dilihat 231 kali
Hari Kunjung perpustakaan merupakan hari bersejarah
bagi dunia perpustakan. Hari kunjung ini merupakan hari besar yang diperingati
oleh perpustakaan. Sejarah hari kunjung perpustakaan adalah berdasarkan surat
nomor 020/A1/VIII/1995 tanggal 11 Agustus 1995 dari Kepala Perpustakaan
Nasional Republik Indonesia kepada Presiden Soeharto. Selanjutnya ditetapkan
dan diresmikan hari Kunjung Perpustakaan pada tanggal 14 September 1995.
Hari Kunjung Perpustakaan yang ditetapkan pada tanggal
14 September 1995 tentu memiliki tujuan yang sangat positif untuk
menyebarluaskan budaya membaca di tengah-tengah masyarakat Indonesia. Mengingat
pentingnya menumbuhkan budaya baca pada masyarakat untuk mewujudkan masyarakat
yang literat maka hari Kunjung Perpustakaan ini dijadikan momentum untuk terus
meningkatkan literasi dalam masyarakat.
Perpustakaan Umum Kota Depok sebagai Perpustakaan Umum
Daerah juga memiliki rencana kegiatan yang akan diselenggarakan pada tanggal 14
September 2022. Kegiatan-kegiatan ini dimaksudkan untuk menarik perhatian
pengunjung untuk berkunjung ke perpustakaan. Selain itu peringatan Hari Kunjung
di Perpustakaan Umum Kota Depok sebagai bentuk upaya untuk terus mengobarkan
semangat literasi khususnya bagi masyarakat kota Depok
AMI/PST07/PUDEP